incredible holiday

incredible holiday

Rabu, 20 November 2013

Kesan Dari Borobudur


 Borobudur

Peninggalan bersejarah yang kita tahu salah satunya yaitu candi Borobudur, candi ini terletak di wilayah kabupaten Magelang.


Sebenernya postingan ini telat banget ya buat di publish, tapi ya nggak apa lah ya.
Jadi, ceritanyaaaa!! *halah* jadi waktu itu kita sebenernya nggak lagi ada di waktu liburan, tapi kita meliburkan diri dari kegiatan perkuliahan di kampus. Kebetulan aku salah satu tersangkanya, hehe.

Dan tujuannya yaitu, candi Borobudur!!!!! Sebenernya candi ini kalau di ukur dari segi jarak nggak terlalu jauh sih dari kota Yogyakarta, tapi ya apa daya ini baru pertama kalinya aku ke Borobudur di usia yang melewati masa labil..tapi bisa banget di bilang masih muda.




yak! bisa di lihat yang memakai hem putih, sekali lagi,  masih pake hem :D mahasiswi sekali :")
Waktu itu kita sampai Borobudur sore hari, ya sengaja sih biar enggak terlalu panas waktu kita liat-liat candi. Jadi buat tips aja nih, kalau nggak mau panas datengnya sore, tapi kalau nggak mau keburu tutup ya datengnya siang dan bawa payung, terus kalau nggak mau rempong bawa temen suruh pegangin payung :p




Tangga di candi ini cukup melelahkan ya bagi pejalan yang seharian belum makan ataupun ngemil apa-apa.




Kita di wajibkan buat memakai kain batik, atau orang jawa biasa nyebutnya "Jarik". Tujuannya selain menunjukan identitas budaya kita, juga kelihatan jauh lebih keren kan! cuma muka aku aja yang di situ kurang keren ya, karena kucel :(
Kain batik tersebut di pakai sebelum memasuki candi, jadi di jalan masuk ke arah lokasi ada pendopo sebagai tempat untuk memakai kain-kain batik ini, kalau nggak tau cara pakainya nggak perlu kuatir karena di sana ada kakak-kakak kece yang siap negbantu kamu. Tapi sebenernya nggak terlalu ribet sih buat masang kain batik ini, tinggal di iket..dan beres deh! :D


Beberapa bagian dari candi Borobudur



Sudah liat peringatannya kan? NO SMOKING!




Viewnya bagus dari puncak candi :) 




Pintu keluar

Dan di pintu keluar candi ini kita mengkahiri perjalanan mengelilingi Borobudur, ini peninggalan sejarah negara kita men! jangan di sia-sian, jangan di rusak, jangan di corat-coret, dan yang paling penting ketika kita menikmatinya sesuai dengan ketentuan yang berlaku, ikuti aja semua aturannya, ikuti semua hal yang boleh ataupun nggak boleh di lakuin!. Karena hal tersebut sangat membantu kita dalam menjaga budaya ataupun sejarah di negeri ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar